Mesin filling minyak goreng berfungsi untuk memasukkan produk minyak ke dalam kemasan, baik botol maupun standing pouch.
Ada 2 jenis kemasan yang sering menjadi pilihan bagi pengusaha minyak goreng : Kemasan botol dan standing pouch.
Sifatnya yang mudah untuk penyimpanan jangka panjang dan bisa ditempatkan dalam posisi berdiri sehingga tidak mudah tumpah menjadi alasan utama.
Mesin Filling Minyak Goreng – Cocok untuk Usaha Kecil Menengah
Mesin filling minyak goreng yang paling cocok untuk usaha kecil dan menengah adalah jenis dengan pengisian model piston.
Istilah cocok diatas kami ambil mengingat banyaknya pengusaha minyak goreng skala kecil menengah yang memilih untuk menggunakan mesin jenis ini.
Pengoperasian yang mudah, kecepatan dan volume pengisian yang stabil, dan mesin yang tahan banting menjadikan mesin filling minyak ini sebagai pilihan terbaik.
Sifat produk minyak yang sedikit lebih kental dan licin, membuat pilihan metode pengisian piston adalah yang terbaik.
Metode ini menghasilkan akurasi yang tinggi dan kecepatan yang stabil.
Sebagian besar mesin filling minyak goreng di pasaran yang menggunakan metode pompa seringkali mengalami masalah ketika mesin sudah beroperasi lebih dari 4 atau 5 jam sehari.
Dimana kinerja pompa mulai melemah karena panas, sehingga volume isi bisa terganggu akurasinya.
Berbeda dengan metode piston yang basis kerjanya menggunakan angin.Tidak terpengaruh oleh faktor-faktor pelemahan kinerja akibat penggunaan yang lama.
Komponen Penggantinya yang Tersedia Lengkap di Pasaran Umum
Komponen mesin ini juga mudah sekali diperoleh di pasaran umum, sehingga tidak perlu menunggu perbaikan terlalu lama ketika ada masalah.
Ciri khas merek MESIN 77 yang menggunakan 100% komponen umum ada pada mesin tersebut.
Baca juga :
Mesin Continuous Band Sealer – Mesin sealer dengan Conveyor
Video Tutorial dalam Bahasa Indonesia
Tidak hanya komponennya yang umum, murah dan mudah – manajemen Mesin 77 juga menyediakan video tutorial lengkap.
Video tutorial dalam bahasa Indonesia dengan pengucapan dan tata bahasa yang mudah dipahami bahkan oleh orang awam teknik sekalipun.
Mulai dari cara pengoperasian, cara perbaikan, dan perawatan kami sediakan sehingga benar-benar memudahkan pengguna mesin untuk tidak hanya menggunakan, tetapi juga bisa memperbaiki sendiri.
Video Mesin Filling Minyak Goreng
Untuk lebih mehami bagaimana cara kerja mesin secara visual, yukk kita simak sebentar video berikut ini :
Opsi lain
Bagi yang membutuhkan mesin filling minyak goreng dengan kecepatan lebih rendah, kami di MESIN 77 juga menyediakan model mesin yang lebih murah.
Kecepatannya lebih rendah dan tidak bisa untuk kekentalan minyak diatas rata-rata.
Silahkan konsultasikan dengan kami terlebih dahulu untuk Opsi lebih murah ini.
Baca juga :
Mesin Filling Cairan Otomatis
Kemasan Botol
Kemasan botol adalah kemasan umum yang penggunaannya sudah umum untuk produk minyak seperti minyak goreng.
Baik botol plastik PET maupun botol kaca memiliki sifat perlindungan yang sama terhadap produk.
Hanya beda dalam sisi resiko dan tingkat premiumnya.
Minyak goreng premium umumnya lebih memilih kemasan botol kaca untuk menampilkan sisi estetikanya.
Namun dari sisi resiko, botol kaca lebih sulit dalam distribusi karena memiliki resiko pecah yang lebih tinggi.
Kemasan Standing Pouch
Standing Pouch Bag banyak dipilih sebagai kemasan produk refill atau produk minyak untuk sekali penggunaan langsung dihabiskan.
Keuntungan kemasan standing pouch tentu saja karena plastik ini lebih murah daripada botol dan tetap dapat ditempatkan dalam posisi berdiri.
Dari sisi perlindungan, juga sudah cukup baik dan hampir menyerupai kemasan botol.
Baca juga :
Menjelajahi Proses pengemasan di Pabrik Minyak Goreng
Harga Mesin Filling Minyak Goreng
Terakhir dan sebagai penutup pembahasan kita kali ini, tentu saja banyak yang bertanya-tanya berapa harga mesinnya ?
Untuk yang pengisian dengan sistem piston dengan 1 nozzle umumnya di kisaran 11 sampai 16 jutaan.
Sedangkan untuk yang 2 nozzle umumnya di kisaran 15 sampai 20 jutaan.
Dan untuk type otomatis dengan botol berjalan di conveyor, ada di kisaran 35 sampai 500 jutaan.
Harga pastinya tergantung Volume pengisian yang sesuai dengan kebutuhan masing-masing pengguna mesin.
Baca juga :
Panduan Utama Kemasan Vakum untuk Daging: Kesegaran, Rasa, dan Keamanan Pangan
Yang Terbaru dan Termurah dari MESIN 77
MESIN 77 senantiasa berinovasi dan melakukan pengembangan-pengembangan terbaru.
Tidak selalu dengan fitur yang lebih canggih, namun juga dengan cara kerja otomatis yang sama dengan mesin seharga ratusan juta namun dibuat menjadi 20 jutaan.
Ini adalah salah satu pengembangan terbaru kami untuk pengisian botol minyak goreng.Mesin filling tersebut harganya sangat terjangkau, hanya 26 jutaan saja.
Semua fitur kerja otomatis ada di mesin tersebut, mulai dari pengaturan kecepatan conveyor, volume pengisian dengan setelan waktu, flow atau kecepatan aliran juga sudah memiliki kontrol aliran.
Dan yang pasti akurasinya bikin decak kagum bagi siapa saja yang melihat dan memilikinya.
Pemilihan komponen yang 100% umum tersedia di pasaran juga menjadi prioritas kami.
Manajemen Mesin 77 tidak ingin customer memiliki ketergantungan dengan kami.
Semua customer mesin kami bisa memperbaiki secara mandiri dan komponennya seratus persen tersedia di pasaran umum dengan harga-harga yang terjangkau.
Video
Baca juga :
Jenis Kemasan dan Penerapannya dalam Industri Minuman
Hubungi kami
Pergudangan Ampeldento 100, Jl. Raya Ampeldento No.100, Kec. Pakis, Kabupaten Malang, Jawa Timur 65154
Jam Buka :
Senin – Jumat : pk.08.00 – 16.00 WIB
Sabtu : pk.08.00 – 14.00 WIB
Minggu dan Hari Libur Nasional tutup
Call / WA : 081252160260
Email 1 : carmelhill77@gmail.com
Email 2 : info@mesin77.com
Instagram : @cvcarmelhillmachinery
Facebook : CV CARMEL HILL MACHINERY
Tiktok : @mesin77
Youtube : CV CarmelHill Machinery
Cek juga :
Spesifikasi Mesin Filling Minyak Double Nozzle